Surabaya cuacanya panas? Itu sih cerita lama. Makanya saya pengen ngerajut yang dingin-dingin yummy kayak eskrim ♥♥♥. Then...saya mulai coba bikin pola popsicle! Popsicle, atau es krim stik, gampang banget dibuat rajutannya. Mau coba? Nih, ikutin pola dan step-by step yang saya susun ya... ;)
BAGIAN 1. 'ADONAN' ES
START. Buat 11 CH.
ROW 1-6. Buat 10 SC mulai dari CH kedua dari hakpen. Kemudian buat 1 CH.
ROW 7. Buat 10 Ch mulai dari CH kedua dari hakpen.
ROW 8. Buat 7 SC mulai dari lubang kedua. SlipStitch pada satu lubang berikutnya.
ROW 9. Buat 5 SC mulai dari lubang kedua. SlipStitch pada satu lubang berikutnya.
ROW 10. Buat 3 SC mulai dari lubang kedua. SlipStitch pada satu lubang berikutnya.
END. Gunting benang dan rapikan. Finish! :D
BAGIAN 2. STIK ES KRIM
ROW 1. Buat 3 SC pada lubang (rantai) keempat di dasar 'adonan' eskrim. Lalu buat 1 CH.
ROW 2-5. Buat 3 SC dan 1 ch.
ROW 3. Buat 2 SC pada lubang kedua.
ROW 4. Buat 1 SC pada lubang kedua.
END. Gunting dan rapikan benangmu. Selesai! ♥
Yang saya suka dari Popsicle dua dimensi ini adalah, saya bisa memodifikasi warna-warna sesuai 'rasa' yang ingin saya ciptakan. Lima Popsicle yang saya perlihatkan di foto atas itu punya 'rasa' beda-beda lho. Ada strawberry with chocoflakes, chocolate with lemon flakes, strawberry with dark choco layer, banana with choco dip, dan chocolate with blueberry layer. Hehe, that was so much fun!
So, what are you waiting for? Just play your imagination!
PS: Lima Popsicles itu akhirnya saya jahitkan pada tas bahan-bahan rajut yang baru saya buat. Cute! ♥
haai mbak tara...salam kenaal...blognya ispiratif sekaliii...apalagi dilengkapi dengan pattern crochet..^_^
BalasHapusterimakasiiih :D
HapusSemoga patternnya cukup membantu yaaa, soalnya masih berantakan juga bikinnya hehehe
Mba Tara,, salam kenal yah =) saya baru belajar ngerajut dan langsung suka.. Makasih ya tutorialnya,, mo coba bikin juga ah.. Thankyou.
BalasHapuswinfishop.blogspot.com
selamat belajaaar.
Hapustips: sering-sering buka tutorial di youtube, hihihi ;)