11 Agustus 2012

Rumah Untuk Hakpen Tersayang



Hey we meet again! Whoops, saya vakum ngeblog terlalu lama deh kayaknya...hahaaa!
Anyway, saya mau sharing tentang jahit menjahit nih. Akhirnya keluar juga kan postingan tutorial jahit...hehe. 

So, sekarang saya mau berbagi cara membuat sendiri dompet peralatan crochet! Jadi dompet ini nantinya punya kantung-kantung kecil untuk memasukkan hakpen, gunting benang, jarum, dll. Oya, selain untuk peralatan crochet, bisa dipakai untuk tempat pensil juga lho.

Okay, lets get started!!!
Pertama, bahan-bahan yang kamu butuhkan adalah,
  • 0.5 meter kain katun (dengan kisaran lebar 1,15 meter nantinya kamu akan dapat sisa perca cukup banyak dari project ini)
  • 0,5 meter kain belacu dengan kisaran lebar 1,15 meter
  • Kain vislin (did I spell it right? ;3)
  • Pita 1 meter
  • Mesin jahit dengan benang jahit warna senada dengan kain katun
  • Setrika
  • Peralatan jahit pendukung, seperti gunting kain, gunting benang, meteran kain, pendedel dll
Nah sekarang, potong kain katun dan belacu sesuai dua pola dibawah ini. Potong juga vislin sesuai pola gambar kedua saja.
Anw, saya pakai ukuran inci bukan karena mau sok ngamerika. Tapi disaat proses bikin pola, rasanya lebih gampang hitung-hitungannya kalau pakai inci daripada meter... :p
Dan akhirnya kamu akan dapat seperti ini nih...
*anw, itu di tulisan kain belacu saya salah nulis tuh! Harusnya 'interior' bukan 'eksterior'...maaf ya :(*




STEP 1 - KANTUNG 
1. Sekarang ambil piece kain katun dan belacu dengan ukuran 12,5"x4"


2. Tumpuk kain katun dengan belacu dengan bagian cantiknya saling menempel. ;) *meskipun kain belacu dua sisinya sama aja sih ya...haha!

3. Lalu jahit sekelilingnya seperti gambar di bawah, tapi sisakan sekitar dua inci sebagai lubang untuk membalik kain.

4. Sebelum dibalik, jangan lupa potong ujung-ujung kainnya! Ini dilakukan supaya begitu kain dibalik, bagian sudut kain akan terhindar dari 'gumpalan' yang nggak cantik banget.

5.Et Voilaaaa! Kantung siap dijahitkan pada belacu!


6. Siapkan belacu. Lipat belacu menjadi tiga bagian memanjang seperti pada pola. Tekan dengan setrika, lalu buka lipatan. Nanti akan terbentuk garis lipatan yang akan menjadi panduan saat menjahit kantung, sekaligus memudahkan melipat ketika dompet sudah jadi.
Lalu, jahit kantung pada kain belacu. Ikuti pola jahit sesuai garis biru. Jarak antara jahitan vertikal sekitar dua cm atau kurang dari 1 inci.
Karena kain belacumu telah 'terbagi' tiga setelah disetrika, maka panduannya seperti ini: Bagian kiri terdiri dari 4 jahitan kantung, bagian tengah terdiri dari 5 jahitan kantung, dan bagian kanan terdiri dari 4 jahitan kantung. Maka kamu akan mendapatkan 13 kantung hakpen.
Selesai sudah bagian kantung dompet alat crochetmu :).




STEP 2 - Tali Dompet

1. Siapkan 2 potong kain kain katun ukuran 1" x 2" dan pita sepanjang 1 meter atau sekitar 40 inci.

2. Lipat memanjang kain katun, tekan (lebih baik dengan setrika) dan buka lipatan. Nanti akan terbentuk garis lipat halus di tengahnya. Nah garis itu akan menjadi panduan untuk melipat kembali dua sisi memanjang kain katun ke arah tengah seperti gambar di bawah. Lalu jahit kedua sisi lipatan tersebut.


3.Lalu lipat membujur dua kain katun yang telah dijahit tadi. Jepit salah satu ujung pita diantara lipatan kain, seperti gambar dibawah. Setelah itu jahit. Lakukan kembali langkah ini pada ujung pita yang satu lagi. Hasil akhirnya adalah kain katun tersebut akan menjadi ujung-ujung pita dan mencegah benang pita supaya tidak rontok.


4. Lalu lipat pita dengan bagian kiri lebih pendek 6 inci (sekitar 12 cm) lebih pendek dari bagian kanan. Setelah dilipat dengan posisi bagian pendek terletak di atas, letakkan pita pada bagian katun seperti gambar dibawah, dan sematkan jarum pentul. Jahit pita pada kain katun. Jahit pada bagian yang saya sematkan jarum pentul pada gambar. Ulangi jahitan untuk memastikan kekuatan pita agar tidak mudah lepas/sobek dari kain katun.


STEP 3 - Badan Dompet

1. Setrika vislin pada kain katun. Setelah itu, tumpuk kain katun dengan belacu. Pastikan bagian cantik dari kain katun menempel pada belacu. Lalu jahit pinggiran dompet dengan jarak pinggir 0.5 inci. Sisakan sekitar 2-3 inci sebagai lubang untuk membalik kain.
Oya, pada step ini perhatikan pita yang terjahit pada kain kaitun ya. Pastikan jahitanmu tidak mengenai pita. Karenanya usahakan menata pita pada bagian tengah kain katun, sehingga tidak ikut terjahit. 

2. Setelah dibalik, hasilnya akan seperti ini. Dan langkah terakhirnya adalaaah...jahit lagi seluruh pinggiran dompet! Langkah ini akan membuat dompetmu nampak lebih rapi lho.
Oya, sebelum menjahit kembali pinggiran dompet, kamu dapat langsung menjahit lubang yang digunakan untuk membalik. Tapi kalau saya, biasanya lubang tersebut saya rapikan dengan bantuan setrika, lalu saya jahit bersamaan dengan saat menjahit pinggiran.




Nah, begini cara melipatnya. Lipat bagian atas dompet ke arah dalam. Ini dimaksudkan untuk mencegah hakpen jatuh keluar dari dompet. Lalu lipat dari bagian kiri dompet mengikuti lipatan kain belacu yang sebelumnya sudah terbagi tiga. Tutup dengan melipat bagian akhir dompet yang dijahitkan pita. Pada langkah ini saya kembali menyetrika dompet agar lipatan dompet semakin kokoh terbentuk. Saat menyetrika, hati-hati agar tidak mengenai pita, karena beberapa pita tidak tahan akan panas setrika dan bisa meleleh. Setelahnya...tinggal ikat dengan pita manismu! 
Selamat, kamu sudah selesai 'membangun' rumah untuk hakpenmu! ;D








Pin It Now!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar